Kode Lampu utama dan Sein kendaraan antar Kota


(Ngomongin tentang Roda empat ah sesekali.)

sein kanan

sein kanan

Seringkali , ketika saya melakukan perjalanan antar kota, dibuat kelabakan oleh driver-driver yang mainin lampu jauh/dim dan sein seenaknya. Sebenernya ada aturan tidak tertulis diantara para driver/ sopir antar kota.
Baik itu sopir bus, truk atau travel. Beberapa diantaranya adalah :

1. Menyalip mobil dengan menyalakan sein kiri atau menyalakan sein kanan sebentar trus sein kiri.

Wajarnya jika menyalip mobil/kendaraan yang ada di depan, kita menyalakan lampu sein kanan. Namun, dalam beberapa kasus kita bisa menyalakansein kiri. Hal ini bermakna bahwa mobil yang dibelakang kendaraan tersebut, DILARANG ikut menyalip, karena jarak bebas hanya cukup untuk manuver 1 mobil. Bila kita yang dibelakangnya memaksakan ikut masuk/menyalip maka kita akan ketajuk/nggak dapat tempat untuk menghindari kendaraan dari arah berlawanan.

2.sein hazard. (nyala kanan dan kiri)

Sudah jelas, bahwa sein hazard digunakan sebagai peringatan agar HATI-HATI. Kita yang berada di belakangnya, bila mau menyalip agar melihat situasi sekitar, termasuk di depan mobil tadi. Bisa jadi, di depan ada lubang, ada kecelakaan atau ada kondisi-kondisi yang membahayakan.
Sein hazard juga digunakan jika kendaraan melintasi kerumunan orang, dalam rombongan konvoi yang dikawal atau meminta perhatian lebih dari driver lain.

Seringkali, Truk bermuatan berat, jika dalam kondisi terpepet oleh bus. maka dia akan berhenti (tidak menepi), mematikan lampu utama dan menyalakan sein hazard. hal ini bertujuan agar, BUS MAU KEMBALI KE JALURNYA.


3.lampu dim.

Lampu dim buat kendaraan yang searah, Jika kendaraan yang berada di belakang kita menyalakan tanda lampu jauh, kemungkinan besar dia meminta jalan untuk dapat menyalip atau meminta kita agar lebih cepat.

Untuk kendaraan berlawanan arah. Bisa sebagai tanda SAPAAN/ MENYAPA. Bisa juga dia memberikan informasi bahwa kita akan melewati jalan yang memerlukan perhatian penuh ex. jalan rusak, berlubang, ada kecelakaan, atau ada razia polisi.

4.Lampu DIM menyala terus..
bisa jadi tuh rombongan Militer yang lagi lewat yang blas nggak mau ngerem, ngalah apalagi ngasi jalan pengendara lain.. (mendingan ngalah waelah kalau sama bapak Tentara mah).
atau BUS-BUS di jalur CEPU-BOJONEGORO-LAMONGAN yang lagi 4L@y… (pernah tak lempar batu kaca depannya, karena mepet Panther saya hampir jatuh ke median jalan).

Semoga dapat menambah wawasan kita dalam driving antar kota, terutama waktu malam hari.
salam.

This entry was posted in adventure, bojonegoro, transportasi. Bookmark the permalink.

37 Responses to Kode Lampu utama dan Sein kendaraan antar Kota

  1. snalpot99 says:

    wah lempar2an batu di mubil, njuk gmn pak buse mandeg ga 😀

    kadang dijalan sering liat jg kode2 pakai tangan kalo berlawanan tau deh maksudnya apa

    Like

    • touringrider says:

      Ndak mas, lha wong sayanya juga langsung kabur.qiqiqi.

      Biasanya kode pakai tangan antar bus itu untuk memberi tahu jika ada penumpang, kondisi lantas yg ada di depannya, nomer bus yang ada di depannya dan jaraknya dengan bus tsb.

      Like

  2. Maskur says:

    iya banyak yang gak paham
    dulu aku juga gak paham. ada mobil mau disalip, dia kasih sein kanan, tapi gak belok
    baru tau setelah baca di Koran, artikel yang judulnya kalo gak salah SEIN KANAN BELUM TENTU BELOK KANAN.
    tenrnyata artinya tidak cukup kesempatan untuk menyalip karena ada kendaraan lain dari arah depan

    Like

  3. #99 bro says:

    ewangi ngepuki bise opo..

    Like

  4. Maskur says:

    yang ini jangan ah

    (pernah tak lempar batu kaca depannya, karena mepet Panther saya hampir jatuh ke median jalan).

    kalo yang celaka penumpangnya gimana. kalo busnya celaka, satu bis mati semua gimana 🙂

    Like

  5. pakbambangnunggangjaran says:

    pencerahan,,,oww ge mudeng

    Like

  6. kilaubiru says:

    nambahin mas… biasanya malam hari, di ruas jalan yang relatif sempit biasanya sambil nyalain sein kanan, biar yg dari arah berlawanan tahu posisi kanan mobil/truk/bus 🙂

    Like

  7. tafridefraaz says:

    Pengetahuan touring yang penting. Aku baru tau isyarat kl cma ada sedikit tempat di depan.
    Mana oleh2 dr balinya OM.

    Like

  8. asmarantaka says:

    ngk dilempar BH sak isine mawon om??..kan geger ngko..xiixixixi :mrgreen:

    Like

  9. bejo says:

    jangan lempar batu om cukup air…air apa ke..
    (si penumpangbis )
    kalau truk ,bis ,travel kalau sein kanan kita jangan ikutin itu tanda di depan ada kendaaraan/halangan dr arah berlawanan.

    Like

  10. hourex150l says:

    walah,, malah ratau nggagas kode-kode ngono kui..

    Suwun pencerahanya Mz Bro..

    PISS..

    Like

  11. ridertua says:

    kalau gak pakai lampu :mrgreen: … alias kode pakai tangan kalau mau belok

    Like

  12. Gendown says:

    Walah ane malah cuman tahu yang lampu hazard & lampu ngedim :mrgreen: Matur nuwun atas pencerahannya Mas Bro…

    Like

  13. Darmawan says:

    hahaha REDAM EMOSI DIJALAN tulisan di mobil patroli polisi, weh inget mbiyen dulu masih kuliah juga pernah nantang sopir bus luar kota di Lamongan, mobil tak parkir tengah sopir bis tak suruh turun, tak ajak gellut, sopire gak mau turun, untung aku gak dikeroyok penumpang satu bis, bisa-bisa ajuur awakku :mrgreen: ( Kejadian yang gak pantas banget diceritakan ) 😆

    Like

  14. varioputiih says:

    postingan mangstab 🙂
    jadu ada bahan neh, makasih oom

    Like

  15. raiderobie says:

    tambahan …menyalakan sein kanan pas ada kendaraan nyalip dari arah berlawanan menandakan sini minggirnya sudah mentok… gak bisa minggir lagi…

    paling esmosi kalau ada yang mau nyebrang nge dim2 minta duluan padahal jarak lumayan dekat dan kecepatan lmyn tinggi…

    Like

  16. timbul says:

    coba kode2 ini bisa dipakai kepada pengguna motor juga, pasti lebih safe dijalan, alhamdulillah aku dah sedikit tahu kode2 ini, sebenernya aku perhatiin angkot2 di Jkt juga ada sebagian yg menggunakan kode2 ini, cuma banyak pengendara motor yg nggak ngeh, seperti berhenti sambil ngasih sein kanan, maksudnya hati2 kalau mau lewat sebelah kanannya, mungkin ada yg menyebrang…

    Like

  17. Pingback: Perjalanan lintas propinsi (tribute to supir bus & truk) « varioputiih

Leave a comment